INDOZONE.ID – Rini Perdiyanti atau yang akrab disapa Sus Rini telah genap setahun bekerja bersama Raffi Ahmad dan Nagita Slavina. Sus Rini ramai dikenal masyarakat karena bekerja sebagai pengasuh anak kedua Raffi-Nagita, yakni Rayyanza Malik Ahmad.

Lewat postingan di Instagram-nya, Sus Rini masih tak menyangka sudah setahun dia merawat bayi gemes yang akrab disapa Cipung itu.

“Masyaallah tak terasa hari ini setahun aku bekerja bersama keluarga Andara. Keluarga yang banyak diimpikan banyak orang dan banyak menginspirasi,” tulis Sus Rini di keterangannya, seperti dikutip Indozone, Kamis (16/3/2023).

Lantas, siapa sebenarnya sosok pengasuh Rayyanza itu? Simak sosok Sus Rini yang sudah Zona Indo rangkum dari berbagai sumber berikut.

Baca juga: Gemasnya Rayyanza Diajari Salat Sama Sus Rini, Netizen: Masya Allah Lucu Banget!

1.Profil

Rini Perdiyanti
Sosok Rini Perdiyanti pengasuh Rayyanza (Instagram/riniperdiyanti)

Sus Rini diketahui merupakan wanita berdarah Sunda. Dia sudah menikah dan memiliki dua anak yang saat ini tinggal di Ciamis, Jawa Barat.

Anak pertamanya berusia 18 tahun duduk di bangku SMK. Sedangkan anak keduanya berusia 15 tahun dan kini masih duduk di bangku SMP.

2. Profesi Sebelum Pengasuh Rayyanza

Rini Perdiyanti
Sosok Rini Perdiyanti pengasuh Rayyanza (Instagram/riniperdiyanti)

Saat jadi bintang tamu di BUND Lifetainment, Sus Rini sempat jadi TKW (tenaga kerja wanita) sebelum bekerja dengan Raffi-Nagita. Dia bekerja di Timur Tengah.

Namun, pekerjaannya tidak berjalan mulus. Tapi karena hal itu, Sus Rini memiliki kemampuan berbicara Bahasa Arab.

Baca juga: Kini Terkenal, Ini Biodata Sus Rini Pengasuh Cipung yang Kerap Viral di Medsos

3. Mendadak Jadi Selebgram

Rini Perdiyanti
Sosok Rini Perdiyanti pengasuh Rayyanza (Instagram/riniperdiyanti)

Setelah jadi pengasuh Rayyanza, Sus Rini pun mulai dikenal publik. Akun Instagram-nya bahkan langsung ramai diikuti orang karena ingin melihat keseharian Cipung.

Sus Rini memang diketahui sangat rajin membagikan kegiatan Rayyanza setiap hari, mulai dari berolahraga, makan, bermain, dan lain-lain.

4.Suka Duka

Sus Rini sempat mengaku sempat kesulitan saat Rayyanza kurusan. Tantangan berat baginya saat diminta untuk menaikkan berat badan anak asuhnya itu.

Meski begitu, Sus Rini berhasil membuat jadwal harian untuk Rayyanza agar target berat badannya bisa terpenuhi.

Artikel Menarik Lainnya:

.

Leave a comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *